RS Bunda Group

Berita & Artikel

5 Cara Mengatasi Panic Attack yang Dapat Dilakukan

  • Beranda
  • 5 Cara Mengatasi Panic Attack yang Dapat Dilakukan
cara-mengatasi-panic-attack-yang-dapat-dilakukan-rs-bunda-group

Cara mengatasi panic attack (serangan panik) salah satunya adalah dengan memberikan ketenangan dan ruang pribadi pada penderita. Sebelum mengetahui lebih jauh mengenai berbagai langkahnya, Anda harus tahu dulu apa arti dan gangguan mental yang satu ini.

Baca Juga: Ada Ratusan, Ini 15 Jenis Gangguan Mental yang Paling Umum

Panic attack adalah suatu serangan ketakutan yang intens atau kuat, yang akan memicu berbagai gejala fisik yang parah padahal tidak ada bahaya yang nyata atau penyebab yang jelas. Orang yang mengalami serangan panik akan merasa terkena serangan jantung dan sedang sekarat, karena adanya rasa nyeri pada area dada.

Meskipun demikian, serangan panik umumnya tidak berbahaya karena kondisi ini biasanya dapat hilang dengan sendirinya dan hanya dialami 1-2 kali sepanjang hidup.

Panic attack menyebabkan jantung berdebar kencang bukan karena rasa cemas, dan takut yang juga akan menimbulkan kesulitan bernapas. Beberapa kasus mengungkapkan panic attack dapat terjadi secara mendadak tanpa adanya gejala, bisa terjadi meski penderita sedang tertidur.

Berikut adalah cara menenangkan sekaligus penjelasan panic attack.

Cara Mengatasi Panic Attack

1. Periksakan Diri ke Psikolog atau Psikiater

Cara mengatasi panic attack pertama adalah dengan berkonsultasi pada psikolog atau psikiater untuk mengetahui pemicu serta obat atau cara menenangkan diri bagi penderita. 

2. Terapi & Penggunaan Obat Sesuai Resep Dokter

Cara mengatasi panic attack berikutnya adalah memanfaatkan berbagai obat yang sudah diresepkan oleh dokter. Terapi atau obat yang telah diresepkan oleh psikiater perlu dikonsumsi atau dijalankan sesuai aturan untuk mencegah kembalinya panic attack pada penderita. 

Panic attack juga dapat menurunkan tingkat kesadaran seseorang, sehingga saat kesadaran masih ada perlu dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk menyadarkan penderitaa. Kondisi ini dapat juga dicegah dengan mengubah cara mereka berpikir untuk lebih tenang, dan tetap dipraktikkan meski panic attack telah reda.

3. Berolahraga

Cara mengatasi panic attack dapat dilakukan dengan berolahraga untuk melatih fokus, seperti dengan praktik Yoga. Yoga juga melatih cara mengatur nafas dengan baik sehingga aliran darah dalam tubuh dapat bekerja dengan baik.

Baca Juga: 5 Perbedaan Psikolog dan Psikiater, Sebaiknya Kunjungi yang Mana

Selain Yoga, Anda juga bisa melakukan futsal atau bulutangkis agar tubuh kerap bergerak aktif dan menggunakan daya pikir dalam permainan sehingga mengalihkan pikiran dari ketakutan dan kecemasan berlebih. 

4. Melakukan Kegiatan yang Positif

Cara mengatasi panic attack berikutnya adalah melakukan berbagai kegiatan positif, baik dari mengikuti program edukasi dari bidang yang diminati, kegiatan religius, hingga bersantai dengan keluarga dan teman-teman. Kegiatan yang santai namun menyenangkan akan meningkatkan pola pikir yang sehat dan mengurangi stress, yang kemudian juga akan mengurangi potensi kelainan dan penyakit pada tubuh.

5. Jaga Pola Tidur

Menjaga pola tidur Anda merupakan salah satu cara mengatasi panic attack. Tubuh yang lelah lebih rentan terhadap stress, bila berkepanjangan akan menimbulkan serangan tak terduga. 

Penyebab Panic Attack

Panic attack dapat terjadi karena banyak hal, salah satunya stress sebagai penyumbang terbesar mengapa seseorang mengalami keadaan tersebut. Ada juga lain di antaranya ialah penyalahgunaan obat-obatan, narkoba, sampai minuman keras, hingga faktor genetik juga menjadi penyebab utama mengapa serangan panik muncul.

Baca Juga: Panic Attack Disorder adalah? Perbedaannya dengan Anxiety Disorder

Panic attack dapat terjadi tanpa pemicu yang tetap dan dapat dialami oleh siapapun terlepas dari usia dan gender penderita. Konsultasikan masalah kesehatan mental Anda pada unit medis dengan bidang psikologis seperti RSU Bunda Margonda dan RSIA Bunda Jakarta untuk mendapatkan bantuan profesional. Ketahui juga jadwal dokter di unit-unit RS Bunda Group sekitar Anda dan reservasi kunjungan Anda di sini. Untuk mendapatkan layanan kesehatan lainnya, Anda juga dapat mengunjungi laman informasi kami.

Bagikan Artikel Ini: